Tuesday, November 20, 2012

cerita hidup dari penjual bubur ayam

November 20, 2012 0 Comments

Entah apa yang menyebabkan saya berniat untuk men-share percakapan sederhana saya dengan seorang penjual bubur ayam di dekat kantor tadi pagi. Yang jelas saya merasa belajar tentang hidup dari bapak ini.

Cerita bermula ketika saya memutuskan untuk mengunjungi sebuah minimarket di belakang kantor.
Dan saya menemukan seorang bapak tua berjualan bubur ayam di depan minimarket tersebut.
Awalnya saya pun tak ada niat untuk membeli bubur ayam untuk sarapan pagi, karna sebelumnya saya ingin membeli roti untuk sarapan, di minimarket tersebut.
Tapi ketika saya memasuki minimarket tersebut, saya akhirnya memutuskan untuk membatalkan niat saya untuk membeli roti, dan kemudian saya berjalan menghampiri bapak tua itu dan memutuskan untuk membeli bubur ayam-nya.
Denagn ramah bapak tua itu bertanya kepada saya "Bubur, mba?" yang kemudian seketika saya jawab "iya" disertai dengan anggukan kepala saya.
"Sudah lama dagang disini pak? kok saya ga pernah liat bapak sebelumnya yah?" Tanya saya kepada bapak tua itu, yag masih sibuk menuangkan bubur ke wadah styrofoam.
"Sudah lama kok mba, dari zaman ***** (minimarket) ini belum ganti nama" Jawab nya.
"Saya mah biasanya dagangnya agak siangan mba, jam 8 biasanya baru keluar. Lagian kemarin saya ga dagang lumayan lama. Kemarin 2 minggu ga jualan, kemarinnya lagi hampir satu bulan saya ga jualan" Sambungnya dengan tetap tersenyum.
"hmm iyalah yah pak, udah tua pasti cepat capek nya, makanya libur libur terus dagangnya" Sahut saya.

Entah apa yang saya fikirkan, kenapa saya langsung berguman dalam hati "ini anaknya ini bapak gimana sih? orang tuanya udah tua gini masih aja disuruh dagang" batin saya.
Namun saya juga ingat akan ucapan ayah saya yang mengucapkan kalau "sebisa mungkin orang tua ga akan mau makan uang anaknya, kalo dia masih bisa usaha sendiri."

Yahh setidaknya saya mengerti kenapa bapak ini masih keukeuh untuk berjualan di usia senjanya.
Yah semoga bapak ini bisa cepat mengistirahatkan tubuh rentanya dari berjualan. Semoga laris juga deh dagangannya. aminn~



Thursday, November 15, 2012

November 15, 2012 0 Comments

Mata saya hampir saja terpejam, tapi kemudian saya ingat akan sesuatu. Yaaa bulan November menjadi salah satu bulan istimewa buat saya, tepat di bulan ini lah ibu saya di lahirkan ke dunia.
Saya memang bodoh, dan ceroboh. Melupakan tanggal lahirnya tersebut.
Entah karna efek sudah 8 tahun ini saya di tinggalkan olehnya atau bukan, tetapi yg terlintas dan selalu saya ingat adalah tanggal wafatnya, tanggal dimana dia dipanggil Allah untuk menjadi bidadari yg paling cantik, atau justru karna dipercepat untuk menemati surga yang telah Allah siapkan.

Akhirnya saya pun beranjak dari ranjang saya, dan menggapai dompet saya yang berada di dalam tas, yang memang jaraknya hanya sekitar satu meter dari ranjang saya.
Kemudian setelah saya membuka dompet, dan melihat KTP almh. ibu saya yang selalu saya simpan dengan baik, akhirnya saya menemukan tanggal 15-NOV-1956.
Saya pun akhirnya menyadari kalau hari ini adalah tepat tanggal 15-NOV, sesegera mungkin saya menyematkan doa dan harapan di tengah pejaman mata saya yang mencoba mengingat raut bahagia di wajahnya.

Saya amat sangat bersyukur telah di perkenankan lahir dari rahim seorang wanita super yang selalu mengasihi, mencintai, dan merawat kami (aku, kakak, dan ayahku) dengan baik dan tanpa pamrih, serta tanpa mengahrapkan imbalan apapun.

Someday, saya ingin menjadi wanita setegar, dan sehebat almh. ibu.
Mencintainya tak akan pernah akhir dan berakhir, karna saya tau betapa sayangnya saya terhadapnya, terhadap manusia yang wujud dan sifatnya seperti malaikat di hadapanku.



_SSC_

Friday, November 9, 2012

Semifinalis, Dream Destination Papua ( from detik travel)

November 09, 2012 0 Comments
Beberarapa waktu yang lalu saya meihat ada salah satu kontes untuk berangkat ke bumi cendrawasih, Papua.
Seketika fikiran saya langsung melayag, membayangkan bagaimana asyiknya bisa bercengkrama dengan masyarakat Papua yang masih sangat berpegang teguh dengan culture mereka, bagaimana keaslian alam papua yang masih sangat indah untuk dijamah.
Bukan hanya itu iming-iming perjalanan yang akan dilakukan selama 13 hari tersebut dengan seluruh biaya transport dan akomodasi yg ditanggung pihak detik.com benar-benar membuat mata saya berbinar-binar.
Tanpa fikir panjang saya pun lantas mengisi formulir pendaftaran online, dan juga membuat akun di derik.com sebagai salah satu syarat ikut kontes.



Hingga pada akhirnya pada hari Rabu, 07 November 2012, saya di hubungi by phone oleh pihak detik.com. Sayangnya saya mengetahui kalau saya di hubungi oleh pihak detik pada hari rabu malam, karna memang saat pihak detik.com menghubungi saya, keadaan battery hp saya low.
Saya seperti "belingsatan" karna sangat menyesali battery hp saya yg low.
Sayapun mengatakan hal ini kepada ayah saya, dan satu kalimat yang ayah saya katakan "Tidak usah disesali, mungkin memang belum rezeki-nya". Jujur saya tidak mau mengalah pada kenyataan ini, dan saya pun lantas mencoba me-mention pihak detik travel, menyanyakan hal ini, tapi memang tak ada balasa. Akhirnya saya pun memutuskan menghubungi admin detik travel via e-mail.

Beginilah isi e-mail yg saya kirim:
"admin, tadi siang sepertinya aku di tlp oleh pihak trans7, tp hp low jadi ga diangkat.
interviewnya bisa diganti esok hari kah?
apakah aku akan di tlp lagi besok? Mohon balsannya yah admin tnks"
Tapi memang belum ada balasan atas e-mail saya ini, akhirnya saya mengirim e-mail lagi kepada pihak detik.com:

admin, please bales e-mailnya please please please
:( sedih

Dan ahirnya usaha saya tidak sia-sia, Hari Kamis, 08 November 2012, saya di hubungi oleh pihak detik.com tentang e-mail pertanyaan yg saya kirmkan, kemudian dia meminta saya untuk menunggu kabar selanjutnya darinya.
Beberapa jam setelah itu, admin detik.com itu kembali menghubungi saya dan mengatakan bahwa saya harus datang interview jumat esok harinya.
Ada kebimbangan karna saya harus masuk kantor hari itu


Malam harinya saya chat dengan seorang teman, dan dia membuka jendela hati saya, beginilah isi chat nya:
"Tetep dateng ke detik,Once in a life time kan?"
"Life is about taking chances, if your fear to grab your adventure forever your regret it "
Pagi harinya saya pun kembali menghadapi kebimbangan, namun kali ini saya seperti mendapat alasan untuk tidak berangkat ke kantor, tenggorokan yg terasa sakit dan sedikit demam membuat saya berniat untuk tidak masuk hari ini.
Sampai akhirnnya saya menyadari kalau saya harus menghadiri interview ke detik.com.
Dengan  langkah gontai menahan sakit sayapun berangkat menggunakan busway, parahnya lagi hp saya ketinggalan dan saya baru menyadarinya ketika di shulter busway. Terus terang saja saya belum pernah melakukan perjalanan menggunakan busway ke daerah warung buncit, tempat dimana kantor detik.com bearda.
Untunglah saya membawa catatan nama gedung detik.com beserta alamatnya yg saya catat semalam, berbekal catatan sederhana itu dan juga insting serta banyak bertanya akhirnya saya sampai di kantor detik.com.

Saya fikir saya sudah telat, karna saya datang jauh dari jam yg di jadwakan, tapi ternyata saya beruntung karna saya menjadi peserta ke-8 saat itu.

Ketika sampai di kantor detik.com saya disambut dengan para karyawan detik.com yg super ramah, kemudian saya di haruskan mengisi formulir, kemudian menunggu giliran untuk interview di ruang meeting detik.com bersama beberapa org yg sudah datang terlebih dahulu dibanding saya.

Sampai pada saat nya saya diharuskan untuk melakukan Photo Session, kemudian saya diharuskan melakukan interduction my self di depan kamera selama kurang lebih 1 menit, terus terang saja itu adalah my first time berbicara di depan kamera, untuk hal seperti ini, dan saya amat sangat grogi saat itu.

Kemudian saya kembali di haruskan menunggu untuk melakukan sesi interview sesungguhnya, dan saat itu saya hanya berdoa agar saya tidak melakukan kekonyolan apapun.

Setelah beberapa saat saya pun dipesilakan untuk memasuki ruang interview yang berada tepat di samping ruang meeting tempat saya menunggu. Di dalam ruangan itu sudah ada beberapa orang, dan tentu saja mereka semua terlihat begitu serius meskiun beberapa kali melontarkan canda dan tawa pada saat sesi interview ini.

Saya pun berusaha menjawab pertanyaan mereka se-natural mungkin, meskipun pada saat ini saya masih belum puas dengan jawaban saya atas pertanyaan tadi, setelah saya melihat bagaimana rival saya sesungguhmya.

Sesi interview yg berlangsung beberapa menit itu menyisakan grogi tersendiri buat saya pribadi, dengan langkah pasti pun saya keluar dari ruangan tersebut dan meninggalkan gedung detik.com dengan perasaan harap-harap cemas. Syukurlah saya kembali ke rumah dengan selamat, dengan insting dan banyak bertanya untu melnemukan jalur atau koridor busway yg sesuai dengan arah rumah saya.

Dan saat ini saya menyadari kalau rival saya tidaklah mudah, karna disebutkan di akun twitter resmi detik travel, kalau ada peserta interview yang sudah pernah melakukan perjalan ke india bahkan prancis. Yang kemudian membuat saya membayangkan bagaimana ke-expert-an m mereka dalam ber traveling.

Harapan harus tetaplah ada, meskipun apapun hasilnya harus di terima. Karna ini adalah sebuah kontes, jadi pasti ada yg menang dan tidak.
Namun yang pasti saya sangat beruntung bisa menjadi semifinalis dari ribuan org yg mencoba keberuntungannya mendaftar di detik.com.
Meskipun sampai saat ini saya masih belum mengetahui apa kriteria yg dicari ketika menentukan  semifinalis, dan saya ada di dalamnya. Tapi yang pasti ini adalah keberuntungan tersendiri.

Senang bisa menjadi bagian dari kontes yg dilakukan detik.com, beberapa jam mengenal beberapa karyawan detik.com yg terlihat ramah dan bersahabat menjadi bagian tersendiri di hati saya sampai saat ini.

Satu yang pasti, kalau saya tadi tidak datang interview pastilah saya saat ini tengah menyesali apa yg terjadi. Melihat bagaimana isi mention para followers twitter resmi detik travel yg begitu senang karna telah melakukan interview tadi.

Karna memang kesempatan tidak akan datang untuk kedua kalinya.. Semoga saya menjadi salah satu dari 3 orang beruntung yg akan berangkat ke papua.

Terimakasih detik.com khususnya detik travel, untuk kesempatan yg telah diberikan kepada saya.

Semoga saya yg beruntung.


_SSC_

Thursday, September 27, 2012

Alawy and the people who love him

September 27, 2012 0 Comments

Bulan ini menjadi bulan yang naas bagi keluarganya Alawy Asianto Putra, siswa kelas 1 di SMA 60 Jakarta ini menjadi korban bacok atas tawuran yg terjadi dengan SMA 70 Jakarta.
Jujur yah berita ini lagi happening banget di social media, sebut aja di twitter, fb atau bahkan broadcast message / BBM.
Gue pribadi sih langsung penasaran dan berusaha searching id twitternya.
Tapi sungguh gue gamaksud buat ngomongin atau mencari kejelekan dari Alm, gue cuma iba aja sih lebih tepatnya.
Alhasil gue menemukan ID Twitter dengan nama: @alawyyusianto.
Ini adalah twitter pribadi dan asli dari Alm. Cuma memang twitter ini udah ga aktif sejak 26 juli 2012 lalu.
Kesan pertama ketika gue liat twitternya adalah, dia cukup kece untuk ukuran anak kelas 1 SMA.

Ini adalah avatarnya Alm Alawy (Alawy memakai baju kotak-kotak biru)

Belakangan gue tau kalo si Alm ini punya pacar yang cukup kece juga, namanya @syifantat di twitter atau Asyifa Putri Jayanti.
Bukan puluhan orang yg me-mention ke ibaan sama si Asyifa ini, bahkan bisa sampe ribuan kali yah orang yg mention cuma buat bilang "Sabar yah".
Yang lebih parahnya adalah ternyata tanggal 24 September kemarin adalah aniv nya mereka, gatau sih aniv yang keberapa bulan. Tapi yg pasti ini sangat sangat miris.

Jadi kali ini juga gue gaakan malu buat bilang kalo hari ini gue nge-stalk twitternya si @syifantat, dan alamiah banget rasanya waktu gue baca isi TL nya gue rada-rada ngeces air matanya. Ngebayangin ada di posisinya si Asyifa ajah sih guenya, sekali lagi yah ini sesuatu yg sangat miris buat gue pribadi.

Nah kalo lo liat ava nya si Alm di twitter lo akan menemukan sosok laki-laki yg ada di depan si Alm. Belakangan gue tau kalo itu adalah kakaknya Alm, namanya adalah Rio Pamungkas atau @riopamungkasP.
Si Rio ini pasti terpukul banget banget, secara dia mungkin bukan cuma seorang kakak, bahkan dia bisa jadi sahabat si Alm karna memang jarak umur mereka gaterlalu jauh beda.
Segitu cintanya Rio ini, dia sampe nge-twit "Kapan main basket lagi?", dan ini sangat menggambarkan kalo dia sangat sangat kehilangan sosok Alawy.

Gila yah, sampai segitu berfantasi nya si Rio membayngkan Alm masih ada dan bernyawa.
Yah gue memang ga kenal Alawy, Rio, ataupun si Asyifa tapi yang pasti gue tau gimana rasanya kehilangan orang yg disayang. 

Yah semoga aja Alm diterima disisinya, dan keluarga serta kerabat yang ditinggalkan dapat diberi ketabahan dan kesabaran. Amin
Dan yang pasti pelaku yang membuat nyawa Alawy melayang dapat segera ditemukan dan dihukum dengan hukuman yang setimpal.

Tuesday, September 25, 2012

Kisah Nyata Tentang Keajaiban Cinta

September 25, 2012 0 Comments

Ada satu kisah yang menceritakan keajaiban cinta, jujur saat gue baca kisah ini rasanya dada gue sesak menahan isak tangis. Bukan berarti gue pernah merasakan situasi seperti dikisah ini, tapi gue cuma membayangkan berada di situasi ini.
Dan berikut kisahnya:
 
Kisah ini terjadi di Beijing China, seorang gadis bernama Yo Yi Mei memiliki cinta terpendam terhadap teman karibnya di masa sekolah. Namun ia tidak pernah mengungkapkannya, ia hanya selalu menyimpan di dalam hati dan berharap temannya bisa mengetahuinya sendiri. Tapi sayang temannya tak pernah mengetahuinya, hanya menganggapnya sebagai sahabat, tak lebih. 
Suatu hari Yo Yi Mei mendengar bahwa sahabatnya akan segera menikah hatinya sesak, tapi ia tersenyum “Aku harap kau bahagia“. Sepanjang hari Yo Yi Mei bersedih, ia menjadi tidak ada semangat hidup, tapi dia selalu mendoakan kebahagiaan sahabatnya. 
12 Juli 1994 sahabatnya memberikan contoh undangan pernikahannya yang akan segera dicetak kepada Yi mei, ia berharap Yi Mei akan datang, sahabatnya melihat Yi Mei yang menjadi sangat kurus & tidak ceria bertanya “Apa yang terjadi dengamu, kau ada masalah?” 
Yi mei tersenyum semanis mungkin ”Kau salah lihat, aku tak punya masalah apa apa, wah contoh undanganya bagus, tapi aku lebih setuju jika kau pilih warna merah muda, lebih lembut…” Ia mengomentari rencana undangan sahabatnya tesebut. 
Sahabatnya tersenyum “Oh ya, ummm aku kan menggantinya, terimakasih atas sarannya Mei, aku harus pergi menemui calon istriku, hari ini kami ada rencana melihat lihat perabotan rumah… daag“. Yi Mei tersenyum, melambaikan tangan, hatinya yang sakit. 
18 Juli 1994 Yi Mei terbaring di rumah sakit, Ia mengalami koma, Yi Mei mengidap kanker darah stadium akhir. Kecil harapan Yi Mei untuk hidup, semua organnya yang berfungsi hanya pendengaran, dan otaknya, yang lain bisa dikatakan “Mati“ dan semuanya memiliki alat bantu, hanya mukjizat yang bisa menyembuhkannya. 
Sahabatnya setiap hari menjenguknya, menunggunya, bahkan ia menunda pernikahannya. Baginya Yi Mei adalah tamu penting dalam pernikahannya. Keluaga Yi Mei sendiri setuju memberikan “Suntik Mati“ untuk Yi Mei karena tak tahan melihat penderitaan Yi Mei. 
10 Desember 1994 Semua keluarga setuju besok 11 Desember 1994 Yi Mei akan disuntik mati dan semua sudah ikhlas, hanya sahabat Yi Mei yang mohon diberi kesempatan berbicara yang terakhir, sahabatnya menatap Yi Mei yang dulu selalu bersama. 
Ia mendekat berbisik di telinga Yi Mei “Mei apa kau ingat waktu kita mencari belalang, menangkap kupu kupu?… kau tahu, aku tak pernah lupa hal itu, dan apa kau ingat waktu disekolah waktu kita dihukum bersama gara gara kita datang terlambat, kita langganan kena hukum ya?”
 

“Apa kau ingat juga waktu aku mengejekmu, kau terjatuh di lumpur saat kau ikut lomba lari, kau marah dan mendorongku hingga aku pun kotor?… Apakah kau ingat aku selalu mengerjakan PR di rumahmu?… Aku tak pernah melupakan hal itu…“ 
“Mei, aku ingin kau sembuh, aku ingin kau bisa tersenyum seperti dulu, aku sangat suka lesung pipitmu yang manis, kau tega meninggalkan sahabatmu ini?….” Tanpa sadar sahabat Yi Mei menangis, air matanya menetes membasahi wajah Yi Mei. 
“Mei… kau tahu, kau sangat berarti untukku, aku tak setuju kau disuntik mati, rasanya aku ingin membawamu kabur dari rumah sakit ini, aku ingin kau hidup, kau tahu kenapa?… karena aku sangat mencintaimu, aku takut mengungkapkan padamu, takut kau menolakku“ 
“Meskipun aku tahu kau tidak mencintaiku, aku tetap ingin kau hidup, aku ingin kau hidup, Mei tolonglah, dengarkan aku Mei … bangunlah…!!“ Sahabatnya menangis, ia menggengam kuat tangan Yi Mei “Aku selalu berdoa Mei, aku harap Tuhan berikan keajaiban buatku, Yi Mei sembuh, sembuh total. Aku percaya, bahkan kau tahu?.. aku puasa agar doaku semakin didengar Tuhan“ 
“Mei aku tak kuat besok melihat pemakamanmu, kau jahat…!! kau sudah tak mencintaiku, sekarang kau mau pergi, aku sangat mencintaimu… aku menikah hanya ingin membuat dirimu tidak lagi dibayang-bayangi diriku sehingga kau bisa mencari pria yang selalu kau impikan, hanya itu Mei…“ 
“Seandainya saja kau bilang kau mencintaiku, aku akan membatalkan pernikahanku, aku tak peduli… tapi itu tak mungkin, kau bahkan mau pergi dariku sebagai sahabat“ 
Sahabat Yi mei berbisik ”Aku sayang kamu, aku mencintaimu” suaranya terdengar parau karena tangisan. Dan apa yang terjadi?…. Its amazing !! ”CINTA“ bisa menyembuhkan segalanya. 
7 jam setelah itu dokter menemukan tanda tanda kehidupan dalam diri Yi Mei, jari tangan Yi Mei bisa bergerak, jantungnya, paru parunya, organ tubuhnya bekerja, sungguh sebuah keajaiban !! Pihak medis menghubungi keluarga Yi Mei dan memberitahukan keajaiban yang terjadi. Dan sebuah mujizat lagi… masa koma lewat…. pada tgl 11 Des 1994. 
14 Des 1994 saat Yi Mei bisa membuka mata dan berbicara, sahabatnya ada disana, ia memeluk Yi Mei menangis bahagia, dokter sangat kagum akan keajaiban yang terjadi. “Aku senang kau bisa bangun, kau sahabatku terbaik“ sahabatnya memeluk erat Yi Mei .
Yi Mei tersenyum “Kau yang memintaku bangun, kau bilang kau mencintaiku,tahukah kau aku selalu mendengar kata-kata itu, aku berpikir aku harus berjuang untuk hidup“ “Lei, aku mohon jangan tinggalkan aku ya, aku sangat mencintaimu” Lei memeluk Yi Mei “Aku sangat mencintaimu juga“. 
17 Februari 1995 Yi Mei & Lei menikah, hidup bahagia dan sampai dengan saat ini pasangan ini memiliki 1 orang anak laki laki yang telah berusia 14 tahun. Kisah ini sempat menggemparkan Beijing. 

Apa hikmah dari kisah ini?
Yang pasti setiap manusia berhak memiliki rasa cinta kepada siapapun, dan tak ada yang bisa menghindar ketika rasa itu datang dan ada.
Meskipun pada kenyataannya terkadang rasa itu datang pada situasi dan orang yg tidak tepat.
Datang pada situasi yang tidak tepat, contonya yah seperti kisah diatas. Dalam situasi seperti itu mungkin mencintai sahabat sendiri suatu hal yang menyakitkan ketika kedua belah pihak yg memiliki rasa enggan mencurahkannya satu sama lain. Ada beberapa hal mendasar yg kemudian menjadi alasannya, seperti tak ingin persahabatan hancur ketika salah satu dari mereka mengungkapkan rasa yg ternyata sahabatnya sendiri tak memiliki rasa yang sama.
Kemudian, contoh lain ketika rasa cinta tumbuh pada orang yang tidak tepat. Banyak contoh contoh klise yang bisa menjelaskan hal ini, tapi gue akan mencoba memberi contoh pada kemungkinan ini.
Ketika mencintai atau memiliki rasa kepada orang yang status sosialnya berbeda dengan kita, yahhmemang tidak semua orang mempermasalahkan status sosial, tapi bukan tidak mungkin kalau faktor ini juga mempengaruhi.
Status sosial adalah masalah yg sangat krusial buat gue secara pribadi, padahal kalau difikir secara logika, bukankah TUHAN menyamaratakan semua makhluknya, terlepas dari status sosialnya?, bukankah hanya amal kebaikan yang membedakan setiap manusia di hadapan TUHAN?
Entahlah... yang jelas ketika masalah ini menjadi penghaang menyatunya rasa, pasti sangatlah sakit untuk menerima kenyataan ini.
Pada akhirnya, setiap manusia pasti menginginkan rasanya memiliki tuan, rasanya disambut oleh rasa yang sama, dan dapat memiliki orang yg dikasihi.

Tuesday, September 11, 2012

Iced Skating at Mall Taman Aggrek

September 11, 2012 0 Comments

Awalnya sekedar nongrong di 7eleven binus, tapi berhubung ngerasanya flat banget kalo cuma minum slurpee, dan ngobrob-ngobrol aja, makanya kita mutusin buat ke MTA alias Mall Taman Anggrek.

Dan disini pun kita kebingungan mau ngapain.Sampai akhirnya mutusin buat main ice skating ☺
Karna kita kesananya hari sabtu, jadi HTM nya Rp.48.000 per 2 jam, setelah ditambah biaya sewa loker dll jadi kita bayar sekitar Rp.54.000 per orang. sekedar info, kalo biaya itu engga include sama kaos kaki, dan sarung tangan.
Untuk sepatu kita dipinjamkan, atau bisa juga bawa sepatu sendiri, kalo kaos kaki emang ga dipinjamkan (ga kebayang gimana rasanya tuker-tukeran kaos kaki) haha
Tapi kalo untuk sarung tangan, kita bisa beli dengan charge Rp.8.000.
Nah untuk waktunya sendiri dihitung dari pertama kali kita masuk, dan akan dikenakan biaya Rp. 8.000 Per Jam apabila kita lo keluar lewat dari 2 jam tersebut.
Tapi sungguh gue agak bingung untuk menjelaskan masalah ini, ribet banget kayaknya haha mending tanya sendiri ke mba atau mas ticketing aja yah haha ☺

Kebetulan ini adalah pertama kalinya gue main permainan macam ini, jadi otomatis pasti ngerasa kesulitan pas masuk ke arena yang super duper licin. Gue sih lebih ngerasain licinnya ketimbang sama dinginnya.
Dan benar aja, dalam hitungan menit gue kepleset dan jatuh, untunglah ada beberapa orang yg nolongin gue buat bangun haha
Bodohnya adalah, ketika gue ga baca trik atau cara bangun kalo misalnya ke pleset -_-
Tapi jatuh disini itu sensasinya luar biasa haha

Sempet ngambil beberapa shoot photo di arena ice skating ini sih, dan jujur aja ini adalah pose yang sangat sulit buat gue secara pribadi.
Gimana engga sulit? gue harus menahan keeimbangan tubuh, sekaligus berkonsentrasi pada lensa kamera biar fotonya passssss. Dan itu sangat sangat sulit !!!!






Kalo ini ekpresi kita sambil nunggu adanya pelapisan es di arena ice skating ☺


Pose teranyar setelah ganti sepatu ☺
Setelah berjatuh-jatuh ria di arena ice skating cussss kita langsung menuju ke Ta'wan restaurant yang memang berada di MTA juga.

Sekdar info, kalo restoran ini ber-label Malaysia, cuma overall makanan disini sesuai sama lidah Asia loh. Harganya juga terjangkau.

Tapi sayang kita lupa nuat fotoin menu makanannya, berhubung si cacing di perut udah demo semua !!
Coba cari website nya aja deh yah, bagi kalian yang mau coba makan disini.

Bahkan kita pun hanya mengabadikan momment disini, lewat dua buah foto yang lumayan kece ☺♥


Sekian, laporan jalan jalan berkeliling kemanggisan - MTA pada 8 september 2012 ☺♥


♔_SSC_

Monday, September 10, 2012

(Review) Suka Sama Kamu - d'Bagindas ♔

September 10, 2012 2 Comments
 

Hay para bloger yang semoga tetap diberkati TUHAN Y.M.E, apa kabar?
Kali ini mau membahas tema yang sangat special. hmm apalagi kalau bukan untuk meriview lagu terbaru dari d'Bagindas.

Nah buat kalian yang suka sekali dengan musik beraliran pop-melayu, mungkin nama band yang satu ini sudah sangat familiar di telinga kalian. 
Yaa, band yang berpersonilkan, Bian (vokalis), Tile (Gitar), Dandy (Gitar), dan Mike (Keyboard). Sukses menjerat hati para pecinta muasik di Indonesia lewat hits pertama mereka yang berjudul, C.I.N.T.A.

Bukan d'Bagindas namanya kalau tidak mengeluarkan, lagu-lagu bernuansa melayu dengan lirik nan menggelitik

Karna baru-baru ini mereka pun merilis lagu terbnaru mereka yang berjudul Suka Sama Kamu,
dibawah naungan dari salah satu label music terbesar di indonesia Trinity Optima Production.

Oke, sebelum me-review dan membahas tentang aransemen, lirik, dan juga cerita dibalik video klip Suka Sama Kamu, berikut adalah "Official Video nya". Check this out ->




Overall, lagu mereka kali ini masih mengusung aransemen melayu seperti di lagu-lagu mereka sebelumnya, hanya saja di lagu ini musik mereka terdengar lebih catchy.
Lagu ini sebenarnya menceritakan tentang ketidakberanian seseorang untuk menyatakan cinta kepada orang yang ia sukai alias kagumi. 

Untuk video klip nya sendiri,dibintangi oleh si cantik Ratna Galih, dan juga artis fenomenal Udin 'sedunia'  yang terkenal lewat lagu "nyeleneh" nya di youtube.

Di dalam viedo klip ini, menceritakan Udin yang bekerja sebagai pembantu rumah tangga diam diam mengagumi Ratna Galih, yang juga seorang pembantu rumah tangga. 
Karna rumah majikan mereka berhadapan, akhirnya si Udin sering sekali mencuri-curi pandang atas aktivitas yang dilakukan Ratna Galih. 
Udin pun berfikir keras bagaimana caranya agar ia dapat mengungkapkan perasaanya kepada Ratna Galih, sayangnya majikan Udin yang super galak menjadi penghalang untuk udin melakukan PDKT (pendekatan) dengan Ratna Galih karna ia terus menerus dilarang untuk keluar rumah.
Sampai pada akhirnya majikan Udin yang luar biasa galak pergi ke luar kota, saat itulah udin merasa apa yang menjadi keinginannya dapat terwujud, yaaa Udin berharap dapat menemui Ratna Galih. 
Saat itupun Udin berusaha memperbaiki penampilannya agar lebih terlihat tampan tentu saja. Namun sayang, ketika Udin ingin menemui Ratna Galih, seketika datanglah 2 Orang anak laki-laki diikuti dengan seorang pria, yang kemudian diketahui, kalau mereka adalah Suami, beserta dengan anak-anak dari Ratna Galih.

Nah, buat kalian mengaku sebagai fans dari d'Bagindas atau bagindaria. Kalian dapat memfollow account twitter dan facebook  mereka di:
Twitter: @D_Bagindas
Facebook: facebook.com/DBagindas.Band



♔_SSC_

Wednesday, August 29, 2012

♥♪♪☺

August 29, 2012 2 Comments

All I hear is raindrops falling on the rooftop.
Ooh baby tell me why'd you have to go? 
'Cause this pain I feel it won't go away  
And today I'm officially missing you  

I thought that from this heartache I could escape  
But I fronted long enough to know  
There ain't no way and today I'm officially missing you

Ooo can't nobody do it like you 
Said every little thing you do 
Hey baby say it, stays on my mind  
And I, I'm officially  

All I do is lay around, two ears full of tears  
From looking at your face on the wall,face on the wall 
Just a week ago you were my baby  
Now I don't even know you at all, 
I don't know you at all

Well I wish that you could call me right now   
So that I could get through to you some how  
But I guess it's safe to say baby, safe to say  
That I'm, I'm officially missing you
 
Ooo can't nobody do it like you 
Said every little thing you do  
Hey baby say it, stays on my mind  
And I, I'm officially
 

Well I thought I could just get over you baby  
But I see that's something I just can't do  
From the way you would hold me 
To the sweet things you told me  
I just can't find a way to let go off you  

Ooo can't nobody do it like you  
Said every little thing you do  
Hey baby say it, stays on my mind  
And I, I'm officially 

It's official  
You know that I'm missing you Oh yea yes, 
all I hear is raindrops Ooh yea  
And I'm officially missing you


_SSC_

Tuesday, August 28, 2012

sepenggal cerita dari film PERAHU KERTAS

August 28, 2012 0 Comments

Mungkin malam minggu kemarin adalah puncak dari ke ibaan bokap gue ke gue, mungkin juga dia sudah terlalu kasihan ngeliat putri bungsunnya yang kece ini terus gegalauan dirumah dengan hanya memandangi alat kecil yang bisa menghubungkan dia ke twittter, dan itu adalah handphoe.
Karna itulah akhirnya bokap ngajak gue buat nonton di malam minggu yang td nya kelabu hahaha

Setelah melewati perbincangan yang cukup sengit dengan bokap mengenai tempat nonton yg strategis, akhirnya jatuhan kita jatuh pada plaza kecil nan sederhana yang letaknya ga jauh dari rumah, berhubung kita nonton bertiga (gue, bokap, dan keponakan gue yg masih SD) akhirnya kita naik motor bertigaan tanpa helm dan hanya mengandalkan ke expert-an bokap gue dijalan raya mengendari kuda besi itu.

Dan saat memilih film pun bokap harus pasrah saat gue memilih film drama cinta-cintaan PERAHU KERTAS, bukan tanpa alasan kenapa pilihan gue jatuh ke film ini. Pertama, karna kita nonton nya dengan keponakan gue yang masih SD, otomatis faktor kesesuain film dengan umur keponakan gue menjadi pertimbangan pertama. Dan yang kedua, karna menurut berita di media burung alias twitter yang menyebutkan kalau film ini cukup bagus.

Ternyata eh ternyata film ini memang bagus banget, bahkan untuk pertama kalinya gue mencoba mencatat percakapan penting atau part part penting dalam film ini ke handphone gue, karna saat nonton film ini gue berfikir untuk memasukannya ke dalam blog gue tercinta ini hahaha

Okeh, sekarang gue akan kasih liat terlebih dahulu sinopsis dan juga teaser dari film Perahu Kertas ini, supaya nanti kalian nyambung dan bisa nalar atas apa yg akan gue katakan tentang film ini, dari sidut pandang gue pribadi.

SINOPSIS:

 TEASER:



Nah sekarang gue akan meilai film ini dari sudut pandang gue secara pribadi.
Overall film ini ga cuma film cinta-cintaan anak remaja aja, disini sebenarnya ada unsur sastra nya dan juga seni nya juga. Selain itu, film ini bukan typical film yang sangat dramatis, semua bagian atau part dari film ini dikemas secara apik dan sangat manis.

Si Kuggy yang punya insting super kuat yang dinamain dengan Radar Neptunus, dan jago bikin dongeng.
Dan Si Keenan yang punya bakat dibidang lukis-melukis di atas kanvas, dan juga berbakat membuat Kuggy melukis namanya di dalam hati Kuggy hahaha

Nah sebenarnya gue dan Kuggy ada kemiripan loh, selain kemiripan wajah dan postur tubuh haha (ditimpukin orang baca ini blog), gue sama kuggy juga sama sama suka nulis. Cuma perbedaannya gue suka nulis artikel dangan berbagai macam tema, sedangkan Kuggy lebih ke arah dongeng nya, eh tapi kalo masalah insting, gue juga punya insting yang kuat, ga percaya? boleh banget dibuktikan loh!! Makanya engga heran teman-teman gue sering bilang kalo feeling gue itu feeling bencong (biasanya bencong punya feeling yang kuat soalnya). Tapi sumpah demi apapun kalo gue bukan bencong !!! haha

Yang bikin terharu adalah ketika Keenan membuat gambar berdasarkan dongeng yg ditulis Kuggy, saat itu sih si Kuggy merasa kalo impian dia untuk jadi seorang penulis dongeng akan lebih terang setelah bertemu dengan si Keenan, intinya sih passion mereka yang bisa banget disatukan menjadi alasan kenapa akhirnya Kuggy punya hati ke Keenan.
Saat itu yang terlintas difikiran gue adalah "gue kan suka nulis blog, terus siapa yang akan menjadi seperti keenan di kehidupan gue?. maksudnya, kalo Kuggy yang suka nulis dongeng di temukan dan disatukan dengan Kenan yang notabene adalah pelukis, lantas siapa yang akan ditemukan dengan gue oleh TUHAN? apakah seorang fashion bloger, atau seorang sutradara, atau mungkin seorang pengusaha media online atau pertelevisian atau mungkin seseorang yg berkecimpung di dunia entertain?? entahlah!! itu hanya efek dari part ini di film Perahu Kertas."

Sebenarnya konflik di film ini berawal ketika Kugy dan Keenan terjebak friend zone, makanya itu cinta mereka tertutupi dan harus ditutupi dengan perasaan canggung. Dan yang pasti, diantara mereka berdua gaada yang berani mengungkapkannya, meskipun terlihat secara kasat mata bagaimana diantara mereka sering memperhatikan satu sama lain.
Tapi memang terkadang sulit mencurahkan apa yang kita rasakan sebenarnya kepada orang lain, dan karna itu si Kugy menyiasatinya dengan membuat perahu kertas yang sebelum nya ditulis terlebih dahulu apa yang ia rasakan, sebelum akhirnya perahu kertas tersebut dihanyutkan di danau, dan sampai akhirnya bermuara ke laut. Mungkin itulah ekspresi seorang Kugy.
Dan jujur gue pun pernah melakukan hal yang cukup mirip dengan perahu kertas Kugy, dulu gue lebih merasa lega ketika curhatan yang gue tuliskan di buku diary harus gue robek dan kemudian gue remas kertas tersebut sampai akhirnya gue hanyutkan di selokan alias got belakang rumah gue, saat itu gue mungkin kurang bisa mempercayai orang lain untuk bisa menjaga rahasia atau hal yang akan gue ceritakan, makanya gue anggap tu adalah hal yang cukup ampuh.
Dari part ini sih gue belajar bagaimana kita seharusnya menunjukan rasa sayang terhadap orang yang kita sayang, atau bahkan mengungkapkannya, karna ga semua orang peka dengan perhatian yang kita berikan. Meskipun buat gue masih agak tabu yah, kalo cewe yang mengungkapkan rasa sayang nya duluan. Meskipun engga ada ayat di KUHP yang melarang cewe menyatakan cinta alias mengungkapkan rasa sayangnya duluan hahaha :))

Ada lagi part yang punya nilai semangat mengejar impian dalam film ini, bagaimana Kugy dan Keenan berusaha untuk mewujudkan mimpi mereka. Kuggy yang bercita cita sebagai penulis dongeng, dan Keenan yang bercita cita menjadi seorang pelukis terkenal. Meskipun pada satu titik mereka harus realistis, bahwa passion mereka tidak cukup menjanjikan untuk dapat bertahan hidup. Tapi itulah hidup, semua nya serba pilihan, pada dasarnya apapun keputusan atas pilihan yang diambil, ketika dijalankan dengan sungguh sungguh, semuanya akan manis diakhir.
Dan hal ini dibuktikan oleh Kugy, ketika ia harus bekerja di sebuah perusahaan advertaising dan melupakan keinginannya untuk menjadi seorang penulis dongeng terkenal, tapi di pekerjaan nya yang sekarang dia bisa menunjukan ketotalitasannya dalam pekerjaannya tersebut yang akhirnya berbuah manis, ia diangkat menjadi seorang karyawan tetap dengan posisi yang cukup bagus di perusahaan advertising itu.
Sementara Keenan? ia harus bekerja diperusahaan ayahnya, yang jauh dari bidang lukis melukis, bukan tanpa alasan kenapa pada akhirnya Keenan memutuskan untuk bekerja diperusahaan tersebut, pertimbangan kelangsungan hidup keluarga menjadi salah satu alasan mengapa ia harus melupakan dunia lukis-melukis.

Intinya, film ini banyak banget ngasih pelajaran hidup yang tersirat.
Dengan menonton film ini gue merasa masih banyak mimpi yang harus gue kejar, bukan cuma berusaha menemukan seseorang yang bisa baik dan menerima gue apa adanya, tapi juga bagaimana pekerjaan yang gue impikan saat ini bisa terwujud dalam waktu dekat ini.
Mimpi... itulah yang membuat gue ngotot buat bisa kuliah lagi, bukan pasrah dengan pekerjaan gue yang sekarang, meskipun memang harus tetap disyukuri. Tapi mimpi besar gue masih ada, dan harus segera diwujudkan. Lahir dari keluarga yang sederhana bukan lantas membuat gue menjadi menyerah pada takdir, justru mimpi gue engga sederhana, dan bukan cuma dengan mimpi gue akan mewujudkannya, tapi dengan usaha dan kerja keras.
Dan kebahagian gue dan keluarga gue adalah akhir alias muara dari semua perjuangan yang gue lakukan.



Ada kata dari film ini, yang mungkin bisa jadi filosofi hidup:
"Suara Ombak Adalah Suara Paling Merdu dan Menenangkan"
Dan ingin rasanya gue menjadi seperti ombak dipantai, walaupun dengan segala keindahan dan terkadang keburukannya ada, tapi suara ombak adalah suara yang paling merdu dan menengkan di dunia ini.
Maksudnya, dengan segala kelebihan dan kekurangan gue sebagai manusia, gue ingin agar bisa menjadi kebahagian atau setidaknya bisa menjadi sumber kebahagiaan buat orang-orang di sekeliling gue ☺


♔_SSC_

Wednesday, August 22, 2012

Adele - Make You Feel My Love

August 22, 2012 2 Comments





"I could make you happy, make your dreams come true.
Nothing that I wouldn't do.
Go to the ends of the Earth for you,
to make you feel my love"



Kata kata diatas adalah penggalan dari lyric lagu adele yang make you feel my love, yah tepatnya sih itu adalah kata kata penutup dari lagu itu.
Tapi entah kenapa gue ngerasa beda aja ketika mendengar kata kata itu.
Yang jelas lagu ini sangat sanagt sendu. selain karna dentuman piano yang begitu syahdu dimainkan ditambah dengan karakter vocalnya adele, lyric nya juga mempengaruhi kenapa pada akhirnya lagu ini sangat sangat galau hihihi :))

Buat gue pribadi lagu ini lebih bagus dari hits adele yang sebelumnya, seperti someone like you.
Video clip ini juga sama sekali engga macam-macam, cuma memperlihatkan seorang adele yang seperti tanpa make-up di kamar tidur sebuah apartement, dengan wardobe yang sangat simple, tapi justru ekspresi adele sangat kuat dalam video clip ini.


When the rain is blowing in your face,
and the whole world is on your case,
I could offer you a warm embrace
to make you feel my love.

When the evening shadows and the stars appear,
and there is no one there to dry your tears,
I could hold you for a million years
to make you feel my love.

I know you haven't made your mind up yet,
but I would never do you wrong.
I've known it from the moment that we met,
no doubt in my mind where you belong.

I'd go hungry; I'd go black and blue,
I'd go crawling down the avenue.
No, there's nothing that I wouldn't do
to make you feel my love.

The storms are raging on the rolling sea
and on the highway of regret.
Though winds of change are throwing wild and free,
you ain't seen nothing like me yet.

I could make you happy, make your dreams come true.
Nothing that I wouldn't do.
Go to the ends of the Earth for you,
to make you feel my love

Sangat sanagt tidak heran kalau kemudian Adele disebut sebagai penyanyi melankolis yang sangat berkualitas hihi :))

Untuk makma dari lagu ini sih sebenarnya masih mengusung tema cinta, tapi kali ini bukan masalah patah hati kali yah. Mungkin lebih ke arah bagaimana pengorbanan sangat dibutuhkan untuk menunjukan rasa cinta. Meskipun terkadang ucapan dan perbuatan harus dilakukan secara balance haha

Terkadang pengorbanan memaang menyakitkan, apalagi ketika apa yg dikorbankan engga dirasakan atau bahkan dilihat sama orang yg dituju, rasanya sakit bukan main !!! hihi
Tapi kembali lagi ke kita sih, mungkin seharusnya kita berfikir kalaupun pengorbanan yang kita lakukan terlihat "nothing" di depan orang yang kita tuju, mungkin tetap tersenyum bisa jadi pilihan. Pilihan yang mungkin awalnya akan menyakitkan, yah seraya berdoa semoga apa yg kita lakukan tidaklah sia sia.

"Karna pengorbanan adanya di dalam hati dan di dalam ketulusan jiwa "

 ♔_SSC_

Wednesday, August 8, 2012

Untitled oleh: Maliq & D Essentials

August 08, 2012 0 Comments



 Ketika kurasakan sudah ada
ruang dihatiku yang kau sentuh
dan ketika kusadari sudah
tak selalu indah cinta yang ada
mungkin memang ku yang harus mengerti
bilaku bukan yang ingin kau miliki
salahkah ku bila
kaulah yang ada dihatiku

adakah ku singgah dihatimu
mungkinkah kau rindukan adaku
adakah ku sedikit dihatimu
bilakah ku menggangu harimu
mungkinkah kau tak ingin adaku
adakah ku sedikit dihatimu

bila memang ku yang harus mengerti
mengapa cintamu tak dapat kumuliki
salahkah ku bila
kaulah yang ada dihatiku
kau yang ada dihatiku

bila cinta kita tak kan tercipta
ku hanya sekedar ingin tuk mengerti
adakah diriku singgah dihatimu
dan bilakah kau tau
kaulah yang ada dihatiku
kau yang ada dihatiku
adakah ku dihatimu

Siapa sih yang tidak kenal dengan nama besar grup musik yang berkuaitas ini? Yah tidak lain tidak bukan, Maliq & D'Essentials.
Banyak banget lagu mereka yang secara pribadi sangat sangat gue sukai, nah salah satunya lagu ini, untittled. Entah kenapa diberikan judul untittled, tapi yang pasti lagu ini bagus banget-banget.

Kalau didengarkan lagu ini melodinya sangat sederhana, yah meskipun gue awam sama yang namanya alat musik, termasuk gitar akustik yang mendominasi lagu ini. Tapi gue yakin banget kalau chords nya simple.

Dan ajaibnya ini lagu bisa banget bikin suasana hati gue cukup damai  ketika mendengarkannya.
Terlepas dari lyric nya yang cukup galau, karna memang lagu ini menceritakan seseorang yang mulai menyadari kalau ia mengasihi seseorang (lawan jenis tentu saja) namun sayangnya seseorang itu tidak (belum) mencintai nya.
Ah pokoknya kalau ditanya apa maksud dan inti dari lagu ini sangat sulit untuk gue jabarkan, bukan karna gue tidak mengerti apa maksud dari lagu ini, tapi mungkin karna gue terlalu speechless untuk menjelsakannya.

Saat ini sih gue membayangkan bagaimana akan lebih seru nya ketika mendengarkan lagu ini secara live. Maklum aja, gue belum pernah menyaksikan live perfomance mereka. Berharap banget-banget bisa menyaksikan live perfomance mereka, sungguh!!! Apalagi dibawakan secara akustik, oh my god masih belum bisa membayangkan rasanya.
Andai gue bisa main gitar, pasti lagu ini sudah gue cover haha ☺ yang ini tidaklah serius !!


♔_SSC_

Wednesday, July 25, 2012

ABOUT U.S. ♥♥♥

July 25, 2012 0 Comments

(About My Father)
Dia yang selama ini menjadi imam untuk istri dan anak-anaknya
Dia yang selalu memberikan kebebasan bersyarat kepadaku
Dia yang mengambil alih setengah dari tugas ibu setelah ibuku meninggal
Dia yang kemudian menjadi single parent
Dia yang selalu sedia mengantarku ataupun menjemputku kemanapun aku ingin
Dia yang selalu menjadi teman setiaku dirumah menghabiskan waktu
Dia yang saat ini menjadi satu-satu nya orang tua yang masih bisa aku peluk
Dia yang akan aku bahagiakan

(Abaout My Mother)
Dia yang mengandungku selama 9 bulan
Dia yang menyusui ku dengan ASI-nya
Dia yang selalu memberikan hangat nya pelukan
Dia yang selalu mengusap air mataku ketika aku tak kuasa mengusapnya
Dia yang selalu memberikan kasih sayang
Dia yang mengajarkan aku bagaimana caranya berjalan
Dia yang selalu menasehati aku dengan petuahnya
Dia yang memberikan aku contoh ketegaran sebagai seorang perempuan

(About My Big Sisster)
Dia yang saat ini menjadi "little mother" buat ku
Dia yang selalu mengajarkan aku untuk hidup dengan keteraturan
Dia yang saat ini mulai mengajarkan aku arti hidup
Dia yang saat ini menjadi teman "curhat" ku yang setia
Dia yang selalu menjadi senyum untukku
Dia yang selalu mengajarkan aku tentang kedewasaan
Dia yang selalu menjadi pembimbing buat aku yg beranjak dewasa
Dia yang menguatkan aku ketika aku "tersungkur"

(About My 1st Brothers)
Dia yang menjadi kakak laki-laki paling dekat dengan ku
Dia yang selalu memberikan perhatian yg lebih dari cukup kepada ku
Dia yang selalu menjadi tempat ku bermanja-manja
Dia yang menjadi sangat aku "segani"
Dia yang selalu "mengusap" rambut ku ketika aku membuatnya tersenyum
Dia yang selalu mengutamakan diriku dibanding dirinya sendiri
Dia yang selalu membuatku merasa nyaman di dekatnya
Dia yang selalu aku rindukan ketika ia jauh dariku

(About My 2nd Brothers)
Dia yang selalu bisa menjaga perasaan ku
Dia yang selalu memanggilku dengan sebutan "kakak"
Dia yang selalu mengerti tentang suasana hatiku
Dia yang menjadi kakak dengan tidak banyak peraturan
Dia yang selalu mengajarkan aku tentang  ke-humble-an
Dia yang selalu menjadi penggoda "diet" ku
Dia yang selalu menjadi second guard ku

(Me)
Dan aku yang akan selalu mencintai kalian lebih dari yang kalian ingini
Dan aku yang akan tetap menjadi anak bungsu dengan 3 orang kakak yang super
Dan aku yang akan selalu membutuhkan kalian
Dan aku yang akan menjadi orang yang dapat membuat kalian tersenyum
Dan aku yang akan memberikan kebahagian buat kalian
Dan aku yang akan selalu membutuhkan perhatian kalian
Dan aku yang membutuhkan "figure" kalian saat aku beranjak dewasa
Dan aku Dina Oktaviana yang akan mengutamakan kalian disaat apapun 

"Intinya, mereka adalah segala-galanya buat ku. Dan kebaikan-kebaikan mereka itulah yang dapat menjadi peredam dikala amarahku muncul ataupun memuncak. Dan satu hal yang pasti, I LOVE YOU MORE THAN EVERYTHING" ♥♥♥

♔_SSC_


Thursday, July 19, 2012

Listen !!!!

July 19, 2012 0 Comments



 Listen - Beyonce

"Listen, I am alone at a crossroads
I'm not at home in my own home
And I've tried and tried to say what's on mind
You should have known

Oh, now I'm done believing you
You don't know what I'm feeling
I'm more than what you made of me
I followed the voice you gave to me
But now I've gotta find my own"

Pertama kali liat video klip Listen - Beyonce ini, gue agak tertegun dengan ekspresi beyonce yang sangat sangat penuh penghayatan dalam video ini, menangis nya dan juga cara matanya berkaca-kaca seakan mewakili isi lagu ini.
Tapi coba deh, di dengarkan secara seksama lagu ini, sungguh sangat nyata apa arti dibalik lagu ini.
Jadi inget tentang curhatan orang disekeliling gue yang bilang kalau pacarnya tidak pernah mendengarkan apa katanya, dan rasanya inilah lagu yg tepat buat mereka.
Meskipun di alam nyata gue belum pernah, merasakan bagaimana rasanya asing di dunia atau hubungan sendiri dengan orang yang dikasihi, karna memang jalan percintaan gue tidaklah se complicated mereka.

Namun seandainya gue berada di posisi mereka, rasanya sangatlah sakit pastinya ketika kita harus menjadi pendengar tanpa harus menjadi yang di dengar.
Berhenti mempercayai nya rasanya adalah hal yang tepat dan segeralah katakan padanya "now I'm done believing you".

Karna bagaimana mungkin kita merasa sendiri, disaat tidaklah sendiri, atau mungkin kita diperlakukan seperti orang yg telah lama "meninggal". Hubungan seperti ini sudah seharusnya ditinggalkan !!!
Apa gunanya menjalani hubungan yang hanya menyisakan kesakit-hatian. Menimbulkan kesendirian di tengah keramaian.

Memang sudah kodradnya di dalam sebuah hubungan harus ada kalanya menjadi pendengar dan ada kalanya menjadi yang didengar, meskipun harusnya sih laki-laki yang lebih banyak di dengarkan, karna kembali lagi ke yang namanya kodrad. Tapi yang perlu digaris bawahi adalah terkadang ke egoisan ingin menjadi selalu yang di dengar menjadi faktor utama keretakan hubungan.

Huhhh hari ini gue nge-blog hal yang cukup asing bagi gue, tapi its okay lah. buat sekedar sharing dan menambah sikap dewasa gue sendiri hihihi :))

 Lantas, setujukah kalian dengan apa yg gue katakan di artikel kali ini??



 ♔_SSC_



Monday, July 16, 2012

Hargai Aku - Armada (The True Story Of Me)

July 16, 2012 0 Comments

Apakah kalian termasuk pasukan armada? Yess itu adalah sebutan bagi fans fanatik band Armada yang ber-personilkan Rizal (vocal), Andhit (drum), Radha (gitar), Endra (bass), dan Mai (gitar). 
Nah sebenarnya kalau ditanya apakah gue termasuk "pasukan armada"? gue agak bingung untuk menjawabnya, ini dikarenakan karna memang gue tahu beberapa hits mereka, tapi bukan penggemar fanatik mereka, cuma sekedar tahu dan menikmati musik mereka.
Jujur aja dari beberapa hits yg mereka keluarkan seperti  Buka Hatimu, Mau Dibawa Kemana, Pemilik Hati, & Kau harus Terima belum ada lagu mereka yg begitu ada "greget" nya di hati gue ☺ hehe

Tapi semua berubah ketika mereka mengeluarkan hits terbaru mereka Hargai Aku, lagu ini temanya bagus banget, dan jauh dari kesan "cengeng" seperti lagu-lagu mereka sebelumnya.

Berceritakan tentang bagaimana seharusnya kita menghargai orang lain terlepas dari bagaimana latar belakang dan status sosial, serta bagiamana sehaharusnya kita menilai diri kita sendiri sebelum menilai diri orang lain. Dan jujur tema ini sangat "menggelitik" buat gue secara pribadi.

Bukan tanpa alasan kenapa pada akhirnya gue bilang lagu ini sangat "menggelitik" buat gue secara pribadi, karna disetiap gue perjalanan pulang dari kantor menuju rumah, gue selalu disuguhi dengan lagu ini yang dinyanyikan oleh pengamen-pengemen yg gue temui di bis. Dengan gaya mereka masing-masing mereka menyanyikan lagu ini disetiap kesempatan, entahlah kenapa gue jadi meleleh setiap kali mendengar pengamen di bis membawakan lagu ini. Terlebih ketika yg menyanyikannya adalah para pengamen cilik, dengan okulele dan suara cempreng nya membuat lagu ini begitu sampai makna nya ke dalam hati gue.

Sebenarnya lagu ini juga membuka memori gue beberapa tahun yang lalu, bagaimana merasa bersalahnya gue ketika harus menilai orang dengan sebelah mata.
Kejadian ini terjadi ketika gue SMK, saat itu seperti biasa sekolah mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dimana pada saat itu semua siswa diharuskan mencari instansi pemerintah atau swasta untuk menjadi tempat PKL. Kebetulan saat itu gue dapat tempat PKL di Kementerian Keuangan RI, di dekat lapangan banteng. Nah singkat cerita ketika itu gue bersama teman-teman gue satu kelompok PKL pulang dari KemenKeu dengan menumpang bis P77 jurusan Pasar Senen – Cimone. Ketika bis melewati Monas, ada seorang ibu yang memangku anak laki-laki berusia sekitar 4 tahun beserta dengan suaminya duduk di bangku tepat didepan gue, dan aneh nya saat itu ibu tersebut bilang "Oh Ini yang namanya MONAS??". Jujur aja saat itu yang terlintas di fikiran gue adalah, bagaimana mungkin dia baru tau yang namanya monas, toh monas bukan hal yang waah bagi warga jakarta khususnya. Itulah yang kemudian mendasari kenapa pada akhirnya gue memandang mereka dengan sebelah mata.
Sampai pada akhirnya gue tahu kalau mereka (ibu dan bapak) yg duduk di depan gue ternyata juga bersama dengan 2 oramg perempuan yang mungkin waktu itu seumuran gue duduk di depan bapak dan ibu tersebut. Saat bis mulai melewati bundaran HI alias bundaran hotel indonesia, ibu dan bapak beserta dengan anak laki-laki balita yang bersama mereka sejak tadi bersiap untuk turun. Singkat cerita sebelum ibu dan bapak ini turun dari bis, mereka menasehati kepada 2 anak perempuan yg kemungkinan besar adalah anaknya untuk bisa menjaga diri. "Hati-hati yah disana, Jaga diri baik baik" ucap sang ibu dengan nada sedih, seakan menahan air mata keluar dari matanya, sementara suaminya berusaha menenangkan istrinya seraya menggendong anak laki-laki nya yg masih balita. 
Disinilah keharuan dimulai, hati gue yang tadinya sedikit merendahkan mereka, tiba-tiba menjadi sesak seakan menahan isak tangis, bukan tanpa alasan kenapa gue merasakan hal tersebut, apa yg gue fikirkan tentang orang yg sejak tadi duduk di depan gue, ternyata malah membuat gue miris dengan sikap gue yang tidak seharunya gue lakukan. 
Setalah ibu dan bapak itu turun beserta dengan balita laki-laki mereka, gue terus memperhatikan ekspresi 2 orang anak perempuan di depan gue, dan ternyata mereka berdua nangis sambil melambaikan tangan kepada kedua orang tua mereka dari dalam bis. Ya tuhan, sumpah saat itu gue bisa menyaksikan bagaimana keharuan yg terjadi diantara mereka. Sebenarnya gue tidaklah tahu mau kemana sebenarnya kedua anak perempuan itu akan pergi, tapi sepertinya kedua anak perempuan ini ingin bekerja ke daerah yg jauh dari tempat tinggal ibu dan bapaknya. 
Entahlah yang jelas saat itu gue merasa bersalah banget, karna tidak seharusnya gue menilai orang dari packaging mereka, padahal gue sendiri pun tidak pernah mau dinilai orang lain dari sisi packaging juga.

Kembali ke maksud lagu Hargai Aku dari Armada, apa yg gue alami saat itu sama persis seperti apa yang terkandung dalam lyric lagu mereka,

"Seringkali kau merendahkan ku
Melihat dengan sebelah matamu
Aku bukan siapa-siapa

Selalu saja kau anggap ku lemah Merasa hebat dengan yang kau punya Kau sombongkan itu semua

Coba kau lihat dirimu dahulu Sebelum kau nilai kurangnya diriku Apa salahnya hargai diriku
Sebelum kau nilai siapa diriku
Seringkali kau merendahkan ku (kau merendahkan ku) Melihat dengan sebelah matamu Aku bukan siapa-siapa

Coba kau lihat dirimu dahulu Sebelum kau nilai kurangnya diriku Apa salahnya hargai diriku
Sebelum kau nilai siapa diriku
Coba kau lihat dirimu dahulu
Sebelum kau nilai kurangnya diriku Apa salahnya hargai diriku Sebelum kau nilai siapa diriku Sebelum kau nilai siapa diriku"

Kejadian ini memang sudah berlangsung sekitar 2 tahun yang lalu, tapi entah kenapa masih sangat membekas dan masih lekat di fikiran gue, mungkin ini adalah salah satu pelajaran hidup yang dikasih TUHAN buat gue,untuk lebih menghargai orang lain dan tidak menilai orang lain dari sisi yang sangat sempit.

Kalaupun kalian melihat video klip dari lagu ini, pasti arti lagu ini akan semakin nyata untuk dilihat sebagai pelajaran hidup.




Ada satu harapan sekaligus doa buat kehidupan gue kedepannya, semoga gue bisa lebih menghargai hidup gue ataupun hidup orang lain, dan juga dapat menilai orang lain tidak hnaya dari satu sisi, tapi dari sisi lain. agar apa yg gue fikirkan terhadap orang lain tidaklah keliru.


♔_SSC_


Wednesday, July 11, 2012

Spirit Song From The World

July 11, 2012 0 Comments

Lagu bertema cinta memang tidak akan tergilas zaman, tapi rasanya sangat sempit jika kita harus mendengarkan lagu bertema cinta yang diungkapkan buat "pacar", padahal diluar sana masih banyak lagu cinta yang lebih bersifat universal. Contohnya saja lagu yang menceritakan untuk mencintai sesama manusia, atau bahkan lagu-lagu yang bisa meningkatkan semangat hidup dengan cinta.

Nah kali ini gue akan sedikit me-review, lagu lagu mana saja yang sebenarnya punya makna yang sangat dalam, terlepas dari lagu cinta yang khusus didedikasikan untuk "pacar".

1. Mengejar Matahari - Ari Lasso. Lagu ini dipopulerkan oleh Ari Lasso, solois pria yang dahulunya adalah seorang mantan vocalis salah satu band besar beraliran pop-rock di Indonesia, DEWA 19.  Lagu mengejar matahari inipun, menjadi OST film "MENGEJAR MATAHARI", dalam lirik lagu terdapat makna bahwasannya untuk mendapatkan suatu hal harus ada kerja keras atau usaha, dalam lagu ini kerja keras atau usaha diartikan sebagai mengejar matahari. Yang jelas, air mata yang terlahir dalam usaha mendapatkan sesuatu adalah hal yang lumrah.
 2.When You Believe - Mariah Carey feat Whitney Houston.  Nah kalau lagu yang satu ini dinyanyikan secara featuring oleh dua orang diva dunia yang sangat terkenal dengan karya-karyanya yang sangat tidak bisa diragukan lagi. Lagu inipun punya makna sangat dalam dari setiap kata demi kata di liriknya.Bercerita tentang kekuatan harapan dan keyakinan yang mampu melampaui segalanya. Segala sesuatu mungkin saja terjadi apabila kita meyakininya. Begitupula dengan keajaiban yang dapat terjadi pada siapa saja selama kita mempercayainya "when you believe" !!.
 3. Cinta Satukan kita - Judika. Salah satu ajang pencarian bakat menyanyi di indonesia, telah melahirkan seorang solois pria indonesia yang berbakat, dan dialah Judika. "Lagu cinta satukan kita" ini dijadikan sebagai OST Merindukan Purnama. Dalam lirik lagu ini terkandung sebuah fighting spirit, buat mereka yang mungkin merasa terpuruk pada kehidupannya. Ada penggalan lirik dalam lagu ini yang membuktikan kalau lagu ini mengandung fighting spirit "Bahagialah jika kau masih punya mimpi, hidup hanya sekali, berikanlah yang terbaik".
 4. Stand Up For Love - Destiny's Child. Grup vocal ini ber-personilkan Beyonce, Kelly Rowland, dan Michelle Wiliams. Berbicara tentang lagu destiny's child yang stand up for love, tentu tidak akan terlepas dari hari anak sedunia. Yaa ini karna memang lagu tersebut didedikasikan untuk hari anak sedunia.Di part  ini membuktikan kalau lagu ini adalah bentuk kepedulian mereka terhadap hari anak sedunia "And how can i pretend that i dont know what's going on, when every second and every minute another soul is gone".
 5. Semua Karna Cinta - Joy Tobing dan Delon. Lagu ini adalah theme song kemenangan untuk Joy dan Delon di salah satu ajang pencarian bakat menanyi di indonesia. Tapi sayangnya lagu ini kemudian lebih dikenal milik Delon, dikarenakan Joy memutuskan untuk keluar dari manajemen ajang tersebut. Di dalam lagu ini ada kata-kata yang memubuktikan, bahwa seseorang dapat menjadi sukses karna adanya cinta yang diberikan oleh orang-orang di sekelilingnya. "dan bila aku berdiri tegar sampai hari ini, bukan karena kuat dan hebatku
semua karena cinta".

Itulah beberapa  lagu bertemakan cinta yang lebih bersifat universal, bagaimana dengan lagu-lagu versi anda yang menurut anda punya makna yang juga universal?? 


♔ _SSC_

Thursday, June 28, 2012

Ecoutez Vs Ten2Five

June 28, 2012 0 Comments



Belakangan ini gue mulai nge-jazz, mungkin semenjak gue dateng ke java jazz festival 2012 kemarin kali yah ☺ hehe
Tapi kalo untuk 2 band beraliran pop-jazz ini, (ecoutez dan ten2five) gue udah lama suka, entah karna faktor apa gue menggilai dua band ini, yang jelas hampir semua hits mereka gue hafal (boleh di test kalo engga percaya!!)
Dan kalaupun gue disuruh memilih antara ecoutez dan ten2five, mungkin gue membutuhkan waktu yang cukup lama untuk berfikir dan memberikan jawaban.
Yang jelas, musikalitas 2 band ini ga perlu diragukan.

Untuk Ecoutez: lagu pertama kali yang gue tau adalah 'are you really the one' meskipun lagu ini bukan lagu yang ada di album pertama mereka yang bertajuk "EKUTE" tapi lagu inilah yang kemudian men-jembatani gue untuk mulai menjadi pendengar setia musik ecoutez.
Dan setelah itulah gue baru mendengar dan tau lagu-lagu lainnya, seperti: simpan saja, percayalah, tunjuk satu bintang, maafkan (tak sempurna), dll.
Tapi sih dari semua lagu yang pernah ecoutez nyanyiin, gue paling suka sama lagu 'percayalah', musiknya simple kata-katanya pun demikian. tapi lagu ini cukup berkesan dan dalem banget isinya. yah inti dari lagu inisih CINTA TAK HARUS MEMILIKI. padahal kenyataannya sih seharusnya yang namanya cinta harus nya bisa memiliki hehe
Kalo untuk lagu yang sangat kental nuansa Jazz nya adalah lagu, tunjuk satu bintang. itusih kalo menurut gue yah. 
Tapi percaya atau engga yah, vocal delia mempengaruhi kenapa pada akhirnya lagu-lagu ecoutez itu seru buat di dengerin, terlepas dari lyric dan komposisi musik yang memang ciamik yah.
Sayang banget akhirnya delia harus keluar dari ecoutez dan memutuskan untuk bersolo karier, dan sekarang posisi vocalis ecoutez di tempati oleh andrea lee, kalo gue sih masih sangat cocok dengan delia, mungkin belum terbiasa dengan suaranya si andrea kali yah. 
Perbedaan suara merekasih lebih kearah kalo suara delia typical yang ringan dan nyaring sedangkan suara andrea lebih terkesan berat.

Sedangkan Ten2Five, lagu pertama yang gue tau adalah "i will fly", langsung dapet feel banget pas denger lagu ini, musiknya yg seru dan pengucapan lafal dalam bahasa inggris yang sangat fasih dari si vocalis si imel, membuat sempurna lagu ini. 
Dan barulah setelah itu gue mulai tau lagu ten2five yang lainnya, seperti: you, i do, hanya untukmu, aku ada rahasia, dll.
Nah kalo ditanya lagu apa yang paling gue suka dari Ten2Five, gue akan jawab kalo gue suka banget sama lagu mereka yang I Do. Lagu itu di nyanyikan Ten2Five Feat Aditya, lagunya punya lyric yang amat sangat romantis. ada lyricnya yg bilang "cause so many girl i know, your the one, that i love so true" ☺ hehe.
Kalo untuk lagu Ten2Five yang aransemen nya nge jazz banget, menurut gue sih ada di lagu hanya untukmu, tapi sekali lagi itu menurut kuping gue!!!
Fakta buat Ten2Five adalah kalau ternyata Ten2Five cinta indonesia loh, selain keinginannya untuk go internasional yah. mereka pernah merilis album bertajuk "I love Indonesia" di tahun 2010.

Dan kalaupun gue harus membandingkan mereka, rasanya sulit banget, mereka sama sama punya musikalitas yang tinggi, dan kedepannya sih masih ingin banget liat mereka ada di belantika musik indonesia, dan 'menelurkan' karya-karya yang spektakuler tentu aja.


♔ _SSC_



Wednesday, June 27, 2012

Mother is The Best Women In The World

June 27, 2012 0 Comments

Punya teman yang udah menjadi seorang ibu sekaligus single parent diusai muda itu akhirnya membuat gue lebih mengerti akan kasih sayang seorang ibu.

Menikah diusia ketika baru menginjak 19 tahun rupanya menjadi salah satu faktor penyebab kenapa pada akhirnya teman gue dan suaminya memutuskan untuk pisah selama beberapa tahun ini, ketidak siapan akan finansial karna ternyata suaminya itu belum memiliki pekerjaan yang bisa dikatan sesuai menjadi salah satu alasan, dan hal ini membuktikan kalo ternyata modal cinta tidaklah cukup.

Entah berapa kali teman gue cerita kalo dia sungguh menyesal melakukan hal yg tidak seharusnya dilakukan olehnya ketika itu, yang pada akhirnya memaksa dia untuk menikah diusia muda dan memiliki anak di usia muda.
Tapi toh semuanya udah terjadi, gaada yang bisa dia lakukan selain menatap dan menjalani apa yang telah terjadi, dan menjalaninya dengan baik.

Sampai pada akhirnya dia harus bekerja seorang diri demi menafkahi anaknya tersebut, pekerjaan yang dulu mungkin terasa malu dikerjakan olehnya, sekarang menjadi lumrah dimatanya, menghilangkan rasa malu dan rasa gengsi yang dulu ia rasakan. Yah dan mirisnya itu semua dilakukan demi sekardus susu, makanan, dan perlengkapan anaknya yang masih balita.

Ada momment dimana momment itu benar-benar bikin gue ngerasa bahwa ibu rela menaggalkan kepentingan pribadinya demi kepentingan anaknya. Dan jujur aja momment ini buat gue merasa salut sama teman gue itu, diusia yang masih sekitar 20an tahun, dia telah bisa menjadi seorang ibu yang baik bahkan sangat baik bagi anaknya.
Momment dimana dia rela mengurungkan niatnya untuk membeli baju yang sebenarnya mungkin ingin dia beli, demi membeli baju buat anaknya, atau mungkin momment dimana dia harus rela menahan lapar demi anaknya bisa makan dan merasa kenyang, dan bahkan rela menahan egoisme serta rasa malu demi membeli 'sekardus susu formula balita'.
Dan sungguh gue gabisa membayangkan kalo gue ada di posisinya (amit amit, naudzubillah min jalik), tapi dari matanya gue tau apa yang sebenarnya ada didalam benaknya, semua terkuras ketika dia berkeluh kesah ke gue, mata yg berkaca kaca dan bibir yang terkadang kelu ditengah pembicaraan menunjukan apa yg sebenarnya ia rasakan.

Sumpah serapah pun sempat dilontarkan kepada suaminya (karena mereka belum resmi bercerai sampai saat ini), entahlah yg jelas mungkin dia menagih janji suaminya dihadapan TUHAN, penghulu, dam wali hakim dipernikahannya ketika itu.

Yang jelas darisini gue belajar satu hal, bahwa Mother Is The Best Women In The World, engga ada yang setulus dan se ikhlas seperti apa yang diperbuat seorang ibu.


♔ _SSC_



Friday, June 22, 2012

Antara Tuhan Dan Ketidakpastian

June 22, 2012 0 Comments

Beberapa saat yang lalu ada teman gue yang memberikan pertanyaan yg sangat simple sebenarnya, tapi justru ke simple-an ini yg membuat gue berniat untuk mengangkat cerita ini dan men-share nya ke kalian semua.

Dan dia memberikan pertanyaan gue seperti ini:
"Apa yang pasti di dunia ini??"
 Dan dengan kepolosan gue menjawab, "engga ada yang pasti di dunia ini, karna hanya TUHAN lah yang bisa memastikan apa yang akan terjadi di dunia ini".
Saat itusih gue ngerasa kalau jawaban gue itu pasti benar, alasannya yah karna menurut gue jawaban gue cukup logis.

Tapi justru teman gue itu bilang, kalo jawaban yang dia maksud dari pertanyaan itu adalah cukup satu kata dan itu adalah "KETIDAKPASTIAN".
Jujur saat itu gue bertanya tanya dan mencoba memahami kenapa dia memilih jawaban "ketidakpastiaan"???,  dan setelah gue fikir toh jawaban kita gaada yg salah, keduanya sama sama benar, yaitu antara TUHAN dan KETIDAKPASTIAN.

Mungkin pertanyaan itu sepele buat orang lain, tapi buat gue ini adalah pertanyaan yang menggelitik. Entah mengapa sejak teman gue itu memberikan pertanyaan tersebut rasanya ada keingintahuan lebih dari dalam diri gue untuk membandingkan antara jawaban gue dan jawaban dia.

Nah sekarang gue akan describe kenapa pada akhirnya gue berfikir jawaban gue dan dia sama sama benar:
Yang pertama, kenapa gue bilang engga ada yang pasti di dunia ini, karna hanya TUHAN lah yg bisa memastikan?. Secara logika yah, misalkan lo lagi menginginkan suatu hal, terus lo ngerasa udah ngelakuin segala cara dan udah berusaha untuk mendapatkan hal tersebut, engga cuma itu, lo juga udah berdoa dengan hati yang tulus kepada TUHAN, tapi pada akhirnya yang lo dapatkan hanyalah sebuah kekecewaan karna lo engga berhasil mendapatkan apa yang lo mau. Nah dalam hal ini kan sebenarnya lo udah meyakinkan diri lo, kalo lo pasti mendapatkan hal yang lo mau, tapi pada kenyataan nya???, lo salahhhhhh besarrrr. Disinilah lo harusnya berfikir kalo hanya TUHAN yang bisa membuat kepastian, manusia cuma bisa berencana lebih tepatnya.

Yang kedua,  kenapa pada akhirnya gue menganggap kalo jawaban teman gue juga logis menurut gue?. Gue juga akan mencoba untuk mendescribe dengan study kasus yg sama seperti pada point pertama, dimana lo udah usaha, berdoa, dan yakin kalo lo akan mendapatkan hal yg lo inginkan kemudian. semua harus berubah ketika lo engga berhasil mendapatkan apa yang lo inginkan. Dalam situasi seperti ini sebenarnya kan lo ngerasa kalo lo itu udah pasti berhasil, tapi ternyata semua berubah ketika kepastian itu digantikan dengan ketidakpastian, dan saat itulah lo harus mengakui kalo lo engga berhasil mendapatkan apa yg lo mau.

Pada intinya sih manusia cuma bisa merencanakan hal yg dia mau dan yakini akan dia dapatkan, toh itu semua masih ada yg mengaturnya.
Manusia pun cuma bisa berusaha melakukan yang terbaik, berdoa, dan juga menyerahkan semua nya kepada TUHAN, serta berharap kalo TUHAN punya rencana yg baik buat kita.
Satu hal lagi yg harus disiapkan, yaitu adalah kesiapan kita untuk mengakui kalo kita engga berhasil mendapatkan apa yg kita mau.
Dan selalu percaya bahwa TUHAN pasti punya rencana yang terbaik buat kita, cepat atau lambat.


♔ _SSC_

Follow Us @soratemplates